Ibu
mana sih yang gak tau sama salah satu alat memasak yang satu ini? Talenan.
Selain bisa membantu para ibu untuk memotong sayur atau buah. Talenan ternyata
juga bisa menghias rumah Anda lho. Penasaran bagaimana cara membuat talenan lukis? Yuk
simak ulasan berikut ini ya!

Talenan
tersedia dengan berbagai macam ukuran, ketebalan dan jenis kayunya. Mulai dari
ukuran sedang hingga besar. Jenis kayunya juga bermacam-macam kayu maple, kayu
beech, kayu angsana, kayu pinus, dan kayu jati. Nah jika sudah ditetapkan
ukuran dan jenis kayunya. Berikut adalah tahapan-tahapan cara membuat talenan lukis:
Ada
banyak teknik untuk membuat talenan hias. Di antaranya bisa menggunakan teknik
drawing, decoupage ataupun teknik lukis. Nah kali ini akan diulas tentang
bagaimana cara membuat talenan lukis
dari teknik lukis. Ikuti step-step di bawah ini ya!
1.
Siapkan alat dan bahan, yakni:
-
Talenan Kayu
-
Amplas
-
Cat Akrilik (Warna bebas, yang paling utama adalah warna putih sebagai warna
dasar)
-
Air (Untuk mengencerkan cat)
-
Kuas Nylon
-
Varnish
-
Pita (Warna bebas)
2.
Bersihkan talenan kayu dari berbagai kotoran yang menempel boleh menggunakan
tissue atau kain,
3.
Jika permukaan talenan kayu masih ada yang kasar, maka amplaslah permukaan kayu
hingga terasa halus.
4.
Jika talenan kayu sudah cukup halus, maka siapkan perlatan cat dan kuasnya (cat
yang digunakan adalah cat akrilik dengan ukuran kuas sedang)
5.
Cat talenan dengan warna dasar putih, agar hasil lukisannya lebih bagus.
6.
Kemudian mulailah membuat hiasan dengan lukisan anda sekreatif mungkin
ya.
7.
Tunggu cat mengering beberapa saat, kemudian anda bisa melapisinya dengan
varnish.
8.
Terakhir, anda bisa mempercantiknya lagi dengan mengikatkan pita.
Demikianlah
cara membuat talenan hias menggunakan teknik lukis. Bagaimana ibu-ibu? Mudah
bukan cara membuatnya! Tunggu apa lagi, ayo hiasi rumah anda dengan hasil
kreativitas sendiri. Ibu cerdas adalah ibu yang juga kreatif lho! Kalau bisa
buat sendiri, kenapa harus beli? Nah, Segini dulu ulasannya, sampai jumpa di
artikel berikutnya ya! :)